 | Home » Modul Infokes |
Modul Infokes
1.1. SP2TP dan SPRS, Sistem Pencatatan dan Pelaporan Terpadu Puskesmas dan Rumah Sakit yang Terintegrasi Secara Online / Offline
Aplikasi ini sudah disesuai dengan format laporan SP2TP yang sudah ditetapkan oleh pemerintah deperteman kesehatan yang terdiri atas SP2TP dan SP2TP Plus. Selain itu, setiap form yang digunakan dalam aplikasi ini dirancang dengan sistem dinamis yang memungkinkan kemudahan perubahan form kapanpun tanpa harus merubah kode program, sehingga proses update lebih efisien.
1.2. Indikator Kesehatan ( New)
Indikator kesehatan dapat di buat secara dinamis berdasarkan pengelolaan data-data SP2TP dan SPRS dengan praktis. Indikator kesehatan akan memberikan kemudahan kepada pihak management kesehatan untuk melakukan evaluasi terhadap setiap kondisi kesehatan disebuah kabupaten / kota maupun propinsi.
1.3. Manajemen Database Informasi Obat
Aplikasi menyediakan database informasi obat yang terdiri sebanyak +/- 8000 obat-obatan resmi yang beredar di Indonesia lengkap dengan informasi jenis obat sampai kegunaan obat. Sehingga akan memudahkan tenaga puskesmas dan kab/kota untuk mempelajari setiap produk obat yang ada sebelum di berikan ke setiap pasien. Database obat ini akan terus diperbaharui sesuai dengan data obat yang baru beredar atau dihentikan produksi atau izin penggunaanya.
1.4. Manajemen Database Informasi Penyakit
Aplikasi ini menyediakan fasilitas untuk menyampaikan infomasi penyakit-panyakit yang ada disertai cara penangananya. Sehinga dengan aplikasi ini dapat meningkatkan kemampuan tenaga medis dan dokter yang ada di puskesmas dan kab kota dalam mempelajari setiap penyakit-penyakit yang ada di masyarakat.
1.5. Manajemen Sistem Pakar Kesehatan ( New)
Sistem pakar merupakan sistem inteligensi yang berisi tentang informasi-informasi kesehatan dan istilah-istilah kesehatan yang ada, dimana kita dapat menganalisa penyakit-penyakit berdasarkan cirri-ciri ataupun gejala-gejala penyakit yang dialami. Dengan adanya sistem ini diharapkan dapat memberikan bantuan terhadap tenaga-tenaga kesehatan dalam menganalisa setiap jenis gejala penyakit yang dirasakan pasien dan dapat lebih hati-hati dalam menangani setiap jenis penyakit yang dialami pasien.
1.6. SMS Kesehatan ( New)
Infokes Versi 2.0 sekarang sudah support dan terintegrasi dengan aplikasi Berbasis Messaging (Short Message Service), Jenis-jenis layanan messaging yang disediakan:
a. Push Message (notifikasi berdasarkan kejadian tertentu)
Push Message merupakan metode pengiriman informasi kesehatan berdasarkan terjadianya sebuah kejadian tertentu. Infokes mendukung metode akses ini dengan tujuan memberikan notifikasi (alert) terhadap kejadian kesehatan tertentu secara cepat dan tepat ke nomor-nomor telepon seluler pihak-pihak terkait, seperti Kepala Daerah atau Kepala Dinas Kesehatan.
b. Pull Message (permintaan informasi)
Pull Message merupakan metode pengiriman kesehatan sesuai dengan permintaan yang diterima oleh Infokes. Database Infokes menyimpan informasi-informasi kesehatan seperti:
- Database Obat
- Database Penyakit
- Database Direktori Kesehatan(Rumah Sakit, Puskemas, Klinik, Apotik, Laboratorium)
|
Event

Testimonial
Shoutbox
|